
Purbalingga, — SMK Soedirman Purbalingga sukses melaksanakan Uji Sertifikasi Kompetensi (USK) untuk skema sertifikasi bidang Farmasi Klinis dan Komunitas yang diselenggarakan oleh LSP Asnakes Indonesia. Ujian ini berlangsung selama dua hari dengan melibatkan tiga asesor, yaitu Apt. Supriyani, M.Sc., Rini Susanti, S.Farm., dan Apt. Amin Auailo, S.Farm., dari LSP Indonesia.
Pelaksanaan USK ini juga mendapat kunjungan langsung dari Ketua Komtek PERSEMKI Korwil Banyumas, Bapak H. Taefur, S.Ag., yang turut memantau jalannya ujian serta memberikan motivasi kepada para peserta. Dalam sambutannya, beliau mengapresiasi kesiapan SMK Soedirman Purbalingga dalam menyelenggarakan uji kompetensi yang berkualitas.

“USK ini merupakan langkah penting bagi siswa farmasi dalam memastikan keterampilan mereka sesuai dengan standar industri. Saya sangat mengapresiasi SMK Soedirman Purbalingga yang terus berupaya meningkatkan mutu lulusannya agar siap bersaing di dunia kerja,” ujar H. Taefur, S.Ag.
Hasil dari USK ini sangat membanggakan, di mana seluruh 50 siswa peserta berhasil meraih status kompeten. Bahkan, 10 di antaranya memperoleh nilai sempurna 100, menunjukkan pemahaman dan keterampilan mereka yang sangat baik dalam bidang farmasi klinis dan komunitas.
Salah satu asesor, Apt. Supriyani, M.Sc., mengungkapkan bahwa para peserta menunjukkan kesiapan dan keahlian yang sangat baik selama ujian berlangsung. “Kami melihat antusiasme dan kompetensi siswa yang luar biasa. Dengan hasil yang memuaskan ini, mereka semakin siap untuk terjun ke dunia kerja dan memberikan pelayanan farmasi yang profesional,” ungkapnya.
Kepala SMK Soedirman Purbalingga, Drs. Kholis, turut mengungkapkan rasa bangga atas pencapaian para siswa. “Ini merupakan bukti bahwa pendidikan vokasi di SMK Soedirman Purbalingga mampu mencetak lulusan yang kompeten dan siap bersaing. Kami akan terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan agar siswa mendapatkan bekal terbaik untuk masa depan mereka,” katanya.
Dengan hasil gemilang ini, para siswa Farmasi SMK Soedirman Purbalingga semakin siap menghadapi tantangan di dunia kerja, baik di industri farmasi maupun layanan kesehatan masyarakat.